Begini Nasib Garasi Mobil Pejabat di Jalan Raya Usai Viral dan Dihujat
100kpj – Belakangan tengah viral foto mobil salah satu pejabat yang terparkir di jalan raya dan seolah bikin garasi di BTN Sweta Mataram, Nusa Tenggara Barat. Usai mendapat kecaman, akhirnya parkiran itu pun berubah.
Terlihat dalam foto yang viral, garasi itu dibangun seperti halnya tenda kanopi di area luar rumahnya. Garasi tersebut sudah memakan jalan umum yang kerap digunakan warga melakukan aktivitas.
Baca Juga: Viral Pejabat Bikin Garasi Mobil di Jalan Umum, Baca Yuk Aturannya
Dihujat dan Diprotes Netizen, Kini Kondisi Terbaru
Warganet ramai menyoroti cara parkir mobil tersebut, karena dianggap merampas hak pengguna jalan. Parahnya lagi, kendaraan adalah milik oknum Komisioner Komisi Pemilihan Umum NTB. Pejabat itu sendiri beralasan parkiran tersebut tidak mengganggu kendaraan lain yang hendak lewat.
Walau begitu, apa yang dilakukannya tetap salah. Seperti dilansir dari laman Instagram @infoseputarlombok, Rabu 18 November 2020, ternyata berita tersebut sampai ke Dinas Perhubungan Kota Mataram.