Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Nyerah Lihat Kondisi Jalan Tol, Pemudik Ini Melakukan Hal Tak Terduga

Mudik lebaran Tol Cipularang

100kpj – Hari Raya Idul Fitri tinggal menghitung hari, sebagian masyarakat berbondong-bondong pulang ke kampung halaman. Sebagian dari mereka memanfaatkan transportasi umum, atau kendaraan pribadi untuk mudik.

Mobil pribadi masih menjadi pilihan masyarakat sebagai alat transportasi mudik. Ada berbagai alasan mereka tidak tertarik menggunakan transportasi umum seperti kereta, kapal laut, atau pesawat untuk pulang kampung.

Seperti diketahui, menggunakan kendaraan milik sendiri bisa mengatur jadwal perjalanan sesuka hati, serta waktu istirahat. Selain itu, saat ingin berpindah-pindah tempat ketika sampai di kampung halaman lebih mudah.

Namun lain halnya jika pemudik tersebut tidak kuat mental menghadapi kondisi jalan. Pasalnya, jumlah pemudik tahun ini meningkat dibandingkan 2019, sehingga sejumlah ruas jalan tol terjadi penumpukan kendaraan.

Dengan begitu, polisi dan petugas terkait melakukan rekayasa lalu lintas dengan menerapkan jalan satu arah, atau one way. Seperti halnya di Jalan Tol Cipularang yang sempat menimbulkan kemacetan parah, dan viral media sosial.

Sebab hal yang menjadi sorotan warganet adalah, ketika salah seorang pengguna mobil Toyota Avanza melakukan hal tidak terduga di tengah kemacetan Tol Cipularang, dia melawan arah untuk mencari pintu keluar terdekat.

Berita Terkait
hitlog-analytic