Komunitas Urai Alasan Mengapa Mobil Kuno Tak Perlu Ikut Uji Emisi
100kpj – Belum lama ini, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan resmi menerbitkan Instruksi Gubernur DKI Jakarta No. 66 Tahun 2019 tentang Pengendalian Kualitas Udara. Salah satu poin yang tertera pada aturan tersebut, yakni pembatasan kendaraan yang telah berusia di atas 10 tahun.
Kebijakan tersebut menuai polemik dari sejumlah pihak, tak terkecuali komunitas mobil klasik. Mereka khawatir, seandainya pembatasan tersebut diukur dari usia kendaraan, maka mobil yang mereka miliki tak dibolehkan lagi beredar.
Baca juga: Jangan Takut Beli Mercy Lawas, Bisa Servis di Diler Resmi
Terkait hal itu, Ketua Bidang Kegiatan Pusat PPMKI (Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia), Marius Praktiknjo meminta, pemerintah sebaiknya membuat pengecualian uji emisi untuk mobil-mobil klasik. Sebab, kendaraan dengan nilai sejarah tinggi tersebut bukan angkutan pribadi yang digunakan sehari-hari.
Lagipula, seandainya mobil klasik turut menjalani uji emisi, bisa dipastikan hasilnya bakal tak lolos. Mengingat, kata dia, saat dibuat, mesin kendaraan tersebut belum comply dengan aturan emisi yang belakangan mulai digalakkan pemerintah.
“Jadi kalau mobil klasik pada saat itu dibuat, kebanyakan belum comply sama peraturan emisi yang sekarang mau diterapkan. Tapi mobil klasik bukan sarana transportasi kok, melainkan lebih bersifat sebagai bagian dari sejarah dan budaya bangsa,” ujar Marius kepada 100KPJ, dikutip Selasa 12 Januari 2021.

Sudah Produksi 100 Juta Unit, Ini Mobil Pertama Hyundai yang Dibuat

Soal Tilang Uji Emisi, Polisi Masih Tunggu Kesadaran Pemilik Kendaraan

Isi Garasi Andi Mesyara Jerni yang Sentil Megawati Soekarnoputri Soal Prestasi Anak Muda

Gara-gara Ini Ekspor Mobil Toyota Buatan Indonesia Berhenti di Tengah Jalan

Terungkap Masalah Toyota Avanza Buatan Indonesia Terlibat Skandal Global

Cara Komunitas Altic Agar Emisi Mobil Tetap Rendah

Walau Tilang Disetop, Pemprov DKI Tetap Lanjutkan Razia Uji Emisi hingga Akhir Tahun

Pemprov DKI Tidak Melarang Mobil Berumur Lebih dari 3 Tahun Masuk Ibu Kota

Kata Heru Budi soal Tilang Uji Emisi di Jakarta Dihentikan Lagi oleh Polisi

Hentikan Tilang Uji Emisi, Polisi Lebih Pilih Sosialisasi dan Edukasi Pengendara

Komunitas Toyota Corolla Altis Rayakan Ulang Tahun ke-13

Toyota Owners Club Gelar Jambore ke-13 yang Dihadiri 19 Komunitas

MBW211CI Bekasi Chapter Siap Gelar Be-Benz 2025, Ada Kontes Modifikasi

Besok Pengguna Mobil Honda Siap Geruduk Makassar, Ada Apa?
