100kpj – PT Piaggio Indonesia resmi meluncurkan Aprilia Tuareg 660 pada September 2022. Motor adventure yang menyasar segmen premium tersebut dibanderol Rp656 juta on the road Jakarta.
Aprilia Tuareg 660 memiliki beberapa pesaing di pasar Indonesia, meski secara kapasitas mesin berbeda, diantaranya BMW F 850 GS, BMW F 750 GS, Moto Guzzi V85TT, Honda CRF1100L African Twin, Kawasaki Versys 650.
Untuk membuktikan ketangguhan motor petualang buatan Italia itu, 100kpj mendapatkan kesempatan mencoba langsung di habitatnya, yaitu lintasan tanah yang berlokasi di Sector X By XClub, Pagedangan, Tangerang.
“Aprilia Tuareg Experience ini agar komunitas, dan rekan-rekan media bisa mecoba langsung motornya. Kami juga mengundang konsumen potensial, dan beberapa komunitas,” ujar PR & Communicactions Manager PT Piaggio Indonesia, Ayu Hapsari.
Posisi riding, kami dengan postur tinggi 175 cm kaki masih jinjit, jarak setang dengan tangan cukup lebar dan tinggi, namun terbilang ergonomis. Terutama ketika berkendara dengan posisi berdiri yang kerap dilakukan crosser.
Hal yang wajar jika kaki kami masih agak susah untuk menginjak tanah, karena ground clearance Tuareg mencapai 240 mili meter. Sedangkan untuk dimensi panjangnya 2.220 mili meter, lebar 965 mm, dan tinggi 1.440 mm.