100kpj – Mobil listrik di Indonesia semakin banyak, salah satu yang terbaru Chery Omoda 5 EV. Kini, SUV listrik yang pertama kali dipamerkan di Indonesia pada Agustus 2023 itu berganti nama menjadi Chery Omoda E5.
Sejak diperkenalkan, PT Chery Sales Indonesia sebagai produsen brand asal China itu sudah membuka keran pemesanannya. Konsumen hanya perlu bayar uang booking fee Rp10 juta untuk masuk antrean.
Bagi mereka yang sudah melakukan pemesanan, akan ditindak lanjuti untuk proses pembayaran selanjutnya di tahun depan, sekaligus pengiriman unit. Karena Omoda E5 akan resmi diluncurkan tahun depan.
Namun sebelum harga, dan spesifikasinya diumumkan saat peluncuran, 100kpj sudah mendapatkan bocoran dari salah satu tenaga penjual diler Chery yang namanya dirahasiakan.
“Sekarang baru open inden, kalau pesan sekarang nanti unitnya bisa dapat lebih dulu. Harga estimasinya Rp500-600 juta,” ujar sales tersebut, Rabu 6 Desember 2023.
Harganya masih lebih murah dari Hyundai Ioniq 5 yang saat ini dilego mulai Rp681,900 juta, namun cukup mendekati tipe terendahnya.
Melalui brosur digital yang kami terima, tertulis bahwa dalam kondisi baterai penuh Omoda E5 diklaim bisa berjalan sejauh 450 kilometer, dengan konsumsi daya listriknya 15 kWh (kilowatt hour) per 100 km.