100kpj – Plat dinas TNI AD dengan nomor 90186-32 milik Mayor Jenderal TNI Purnawirawan, Mindarto ditarik, atau dikembalikan ke Pomdam III/Siliwangi, Bandung. Pengembalian identitas kendaraan itu dilakukan setelah viral.
Sebelumnya putra Mayjen TNI AD, Mindarto, yaitu Yonatan Wiliam Pascalis menjadi perbincangan di media sosial, karena aksinya mengganti plat nomor dinas di Suzuki Jimny yang ditungganginya saat ingin mengisi Pertalite.
Plat dinas TNI AD itu dicopot Yonatan, dan diganti dengan plat hitam D 1585 XGR karena salah satu petugas SPBU di rest area keluar Tol Jatiwaringin, Jakarta tidak memperbolehkannya mengisi BBM bersubsidi tersebut.
Berdasarkan keterangan resminya, plat dinas tersebut didapatkan saat Mayjen Mindarto masih bertugas sebagai Pamen Ahli di Pussenkav (Pusat Kesenjataan Kavaleri) TNI AD.
“Terakhir kali plat itu diperpanjang pada 7 Juli 2020, dan masa berlaku nomor tersebut sudah habis sejak Juli 2021, serta tidak lagi diperpanjang karena yang bersangkutan telah memasuki masa pensiun,” tulis keterangan Pussenkav, dikutip, Rabu 25 Januari 2023.
Yonatan yang sedang menjalani pendidikan di Autralia, disebut tidak mengetahui peraturan baru soal mobil dinas TNI tidak diperbolehkan menggunakan BBM bersubsidi. Bahkan dianggap tidak menyadari menggunakan plat khusus.