100kpj – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa disorot terkait perayaan hari ulang tahunnya yang viral di media sosial. Khofifah meminta maaf atas kerumunan saat acara di Gedung Negara Graahadi, Suabaya pada 19 Mei 2021.
“Saya mohon maaf sebesar-besarnya jika ada yang telah membaca berita, atau video viral dengan bunyi pesta ulang tahun Khofifah ada kerumunan, atau serupa,” ucapnya dikutip dari akun Instagram @kominfojatim.
Di luar dari persoalan protokol kesehatan tersebut, diketahui Khofifah menjadi salah satu pemimpin daerah perempuan yang cukup tajir. Hal itu terlihat dari harta kekayaannya yang dilaporkan kepada negara melalui LHKPN.
Berdasarkan data tersebut, pundi-pundi yang dikantongi Khofifah pada periode Maret 2021 mencapai Rp24,959 miliar. Aset terbesarnya tanah, dan bangunan senilai Rp17,932 miliar yang tersebar di berbagai daerah sebanyak 35 bidang.
Kemudian kas, dan setara kas Rp5,589 miliar, harta bergerak lainnya Rp602 juta yang tidak disebutkan secara detil. Artinya hanya tersisa sedikit untuk kendaraan, menurut data LHKPN mantan Menteri Sosial itu hanya memiliki dua unit mobil.
Secara total nilai kedua mobil tersebut Rp835 juta. Yang paling termahal adalah Toyota Alphard buatan 2018. Namun status MPV mewah itu warisan dengan harga Rp700 juta, berbeda dengan Kijang Innova yang dibelinya sendiri pada 2006 senilai Rp135 juta.