Tampilan motor terlihat lebih sangar karena dibalut warna hitam doff, hampir seluruh bagian motor berwarna hitam. Bahkan baut dan karburatornya saja dilapisi warna hitam doff.
Berbeda dengan Bandit9, Thomas Chabrieres seorang pengusaha wisata di kota Shanghai melakukan restorasi Chang Jiang 750 ini menjadi kendaraan wisata. Mungkin kalau di Indonesia itu motor yang disulap jadi odong-odong sehingga bisa digunakan untuk kendaraan wisata.
Pemilik usaha bernama Shanghai Sideways ini hanya melakukan sedikit modifikasi loh demi mempertahankan bentuk asli. “Kami menambahkan rem cakram di depan serta mengganti karburatornya dengan yang baru, semua bagian lainnya adalah orisinil, kami hanya memolesnya saja,” ungkap Thomas seperti dilansir Bikeexif.com.
Oh iya, kabarnya pabrik Chang Jiang berakhir ditahun 1990an, pabrik itu tutup karena Cina mulai membuka pasar dalam negerinya untuk pabrikan-pabrikan motor dari negara lain.
Baca juga: Konflik dengan Iran, Amerika Pernah Pakai Motor Trail untuk Perang