100KPJ

Gak Nyangka, Ternyata Sebanyak Ini Kendaraan Listrik yang Mengaspal di Indonesia

Share :

Sedangkan motor listrik, jumlah merek yang meramaikan pasar domestik lebih banyak, baik dirakit lokal, atapun impor utuh. Sebut saja Gesits, Polytron, United, Volta, Smooth, Alva, dan masih banyak lagi. Lalu berapa banyak populasi kendaraan listrik sampai saat ini?

Melalui channel Youtube NTMC Polri dalam acara Syukuran Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68, baru-baru ini, Kepala Korlantas Polri, Inspektur Jenderal Polisi Firman Shantyabudi mengungkap datanya secara detil.

“Hingga saat ini terdata 157.484.407 unit kendaraan berbahan bakar fosil, dan 68.207 kendaraan listrik berbagai jenis (motor, mobil),” ujar Irjen Pol Firman, dikutip, Selasa 26 September 2023.

Berdasarkan data Korlantas Polri, puluhan ribu unit kendaraan listrik sudah terdaftar melalui data STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan), dan BPKB (Buku Pemilik kendaraan Bermotor). Tentunya tidak lepas dari peran regident, atau registrasi dan identifikasi untuk membuat data kendaraan bermotor secara nasional.

“Inovasi pada fungsi regident untuk meningkatkan pelayanan, dan aspek keamanan kepemilikan kendaraan bermotor,” tutur jenderal polisi bintang dua tersebut.

Share :
Berita Terkait