Selanjutnya ada Honda Gyro e. Motor listrik ini memang menyasar pasar kendaraan niaga untuk kebutuhan bisnis komersial dan juga layanan antar atau kurir. Uniknya, Honda tetap mempertahankan konfigurasi tiga roda dengan dua roda di bagian belakang.
Bicara soal baterai, model ini sudah mengusung teknologi Mobile Power Pack yang bisa diswap. Mesin ini mampu memiliki tenaga setara 4,3 daya kuda dengan torsi 13 Newton meter, yang ditenagai dua buah baterai 96 V yang mampu menempuh jarak sejauh 72,4 km.
Terakhir Honda PCX Electric, yang memiliki memiliki motor listrik yang bertenaga setara 5,64 daya kuda pada 5.500 rpm dengan torsi puncak 18 Newton pada 500 rpm. Ditambah konstruksi kuda besi ini menggunakan struktur Interior Permanent Magnet (IPM) demi mendapatkan efisiensi energi.