Selain itu, Danang menjelaskan nantinya pengguna jalan bisa menggunakan route ticket atau melakukan booking rute di website Cantas.
"Jadi seperti di Australia kita pesan dulu sebelum berangkat, mau lewat mana nanti langsung dibayarkan. Jadi nggak harus punya smartphone kalau belum punya," katanya.
Sedangkan jika ternyata rute perjalanan tidak sesuai apa yang dibayarkan, itu termasuk kategori pelanggaran yang akan diberikan sanksi administratif. Sehingga jika tidak sesuai diwajibkan langsung melakukan penyesuaian pembayaran rute dalam waktu dua jam, jadi pengguna jalan tol punya waktu 2 jam untuk membayar kekurangannya.