Menurut keterangan resmi PT Honda Prospect Motor sebagai pemegang mereknya, CR-V generasi pertama dipersenjatai mesin bensin empat silinder 2.000cc. Ditawarkan dengan penggerak roda depan (FWD), dan empat roda (AWD).
Pada 2001-2002 CR-V generasi kedua dirilis dengan beberapa penyegaran. Hingga akhirnya generasi keetiga diluncurkan 2007, memiliki perubahan cukup signifikan terutama eksterior yang menghilangkan ban cadangan di bagasi belakang.
Honda CR-V generasi ketiga ini lah yang menjadi mobil Didik, karena diproduksi hingga 2009. Memiliki tampang lebih moderen, meninggalkan kesan SUV yang kaku dengan desain kotak. Pada bagian kaki-kaki, desain velg menjadi 17 inci.
Jantung pacunya menjadi dua pilihan. Yang pertama mengusung mesin bensin 2.000cc berkode R24A SOHC, tenaga yang dihasilkan 150 daya kuda. Sedangkan mesin terbarunya berkapasitas 2.400cc i-VTEC DOHC dengan kode K24A.
Mesin dengan volume silinder yang lebih besar itu dapat menyemburkan tenaga 170 dk. Disalurkan melalui transmisi manual 6-percepatan, dan matik 5-percepatan. Fitur keamanan, dan sistem hiburan didalamnya sudah memadai.