Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Video: Motor Listrik Alva One yang Dianggap Meniru Produk Lain

Video: Motor Listrik Alva One yang Dianggap Meniru Produk Lain

100kpj – Motor listrik pendatang baru bernama Alva One resmi dijual oleh PT Ilectra Motor Group (IMG), Motor matik tanpa emisi itu meluncur perdana di RI melalui pameran GIIAS 2022 di ICE BSD, Tangerang.

Secara desain Alva One dianggap menjiplak produk asal Spanyol, yaitu Arena VT3. Saat dikonfirmasi, ternyata mereka bekerja sama, maka tidak heran jika bentuknya agak mirip.

 

"Prinsip kita kan kolaborasi ya, pasti ada bagian-bagian yang sama dan mirip," ujar Managing Director PT IMG, Rainier Haryanto kepada wartawan di ICE BSD.

Dibekali dengan tiga mode berkendara, yakni Eco, Cruise, dan e-Sport. Setiap modenya dapat memberikan performa yang efektif sesuai dengan tingkat kecepatan yang diinginkan, dengan masing-masing kecepatan maksimum 43 km per jam, 70 km per jam, dan mode e-Sport dengan kecepatan hingga 90 km per jam. 

Sedangkan untuk torsi puncaknya mencapai 46,5 Nm dan kecepatan yang tinggi, motor ini dapat menjangkau jarak tempuh sesuai dengan kebutuhan pengendara, dan mampu menempuh jarak tempuh sejauh 70 km.

Berita Terkait