Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Cara Bedakan Bodi Mobil Bekas yang Bobrok, Jangan Tergiur Tampilan

Ilustrasi dempul mobil
Sumber :

Pemilik Showroom mobil bekas, Anugerah Motor, Ahmad mengatakan, memang ada saja beberapa pedagang yang mengakali bodi yang sudah lecet menjadi mengkilap lagi. Bahkan dari kondisi penyok, atau patah juga bisa dibuat normal kembali. 

“Jadi kaya klip bumper yang patah, klip gril yang patah mestinya diganti tapi biasanya cuma diakali pakai kawat gitu. Ya namanya mobil bekas apalagi pemakaian di Jakarta,” ujarnya kepada 100KPJ.

Lebih lanjut Ahmad menjelaskan, untuk mengetahui bodi mobil bekas dempul, atau di cat ulang itu bisa menerapkan cara lama. Yang pertama dan paling umum dilakukan adalah ketok bodi mobil dengan tangan, dan perhatikan suaranya.

Ilustrasi mobil bekas

“Tapi tidak semua orang bisa mengetahuinya. Itu cara lawas tapi masih bisa diandelin, asal kuping masih bagus bedain suara pelat ringan, sama pelat tebel,” katanya.

Menurutnya cara lain yang lebih mudah adalah memperhatikan bayangan pada bodi atau siluet yang timbul dari pernis cat.  Jika mobil tersebut bekas restorasi, dan pengecatannya tidak rapih tentu akan terlihat siluet yang tidak rata di permukaan bodi.

Baca Juga:
Pertamina Tegaskan Masih Jual Premium Sesuai Penugasan Pemerintah

Erick Thohir yang Meminta Pertamina Hapus Premium dan Pertalite

Berita Terkait
hitlog-analytic