Tips Atur Suhu Kabin Mobil Saat Hujan Deras, Awas Kaca Berembun
100kpj – Setiap mobil penumpang umumnya sudah dilengkapi AC (Air Conditioner), karena komponen yang dapat mendinginkan ruangan tersebut dapat memberikan kenyamanan saat berkendara. Terlebih saat kondisi cuaca di luar sangat panas.
Bahkan saat hujan pun AC tetap digunakan, mengingat kaca mobil yang tertutup. Namun jika suhu kabin terlalu dingin, ventilasi AC dapat diatur agar semburan hawa dinginnya tidak menggangu, atau Anda bisa menurunkan intesitas suhunya.
Nah yang harus diperhatikan adalah arah dari ventilasi AC tersebut. Kalau sudut kemiringannya menerpa kaca sisi kanan atau kiri biasanya akan menimbulkan embun. Hal itu terjadi karena suhu di dalam kabin lebih dingin dari cuaca di luar atau sebaliknya.
Efek buruknya ketika kaca bagian tersebut berembun, tentu akan mengganggu pengelihatan Anda saat berkendara. Terutama jika embunnya menutupi pengelihatan ke kaca spion, sangat berbahaya karena objek yang ada di sisi mobil tidak terlihat.
Agar kejadian tersebut tidak lagi terulang, Diler Technical Support PT Toyota Astra Motor, Didi Ahadi menyampaikan tips khusus mengatur suhu di kabin saat hujan deras, dan memposisikan ventilasi AC dengan benar agar berkendara tetap aman.
“Menurut saya setelan kipasnya paling kecil, dan suhunya sekitar 22-24 derajat agar tidak terlalu dingin, karena bukan hanya kaca samping yang bisa berembun, tapi kaca depan juga bisa jika salah mengarahkan ventilasinya,” ujarnya kepada 100KPJ, Kamis 21 November 2019.