Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Setelah Digunakan Liburan, Apakah Motor Perlu Mengganti Oli Mesin?

Tips oli mesin setelah motor digunakan jalan jauh
Sumber :

100kpj – Libur Natal dan tahun baru telah selesai, masyarakat sudah kembali melakukan aktivitas. Mereka yang menggunakan motor saat berlibur, terutama menempuh perjalanan jauh ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Pemilik motor perlu memerhatikan kondisi oli mesin, terutama yang melakukan perjalanan cukup jauh, dan belum pernah mengganti pelumas tersebut sebelum perjalanan.

Baca juga: Belum Banyak yang Tahu Ternyata Ini Fungsi Zat Adiptif di Oli Mesin

Pada umumnya ada 2 tipe oli yang digunakan pada sepeda motor, yaitu oli mesin khusus matik, dan non matik. Prinsipnya oli sangatlah penting bagi mesin, karena sebagai pelumas, tahan gesekan, serta pendingin.

Oli mesin biasanya menekankan bahan dasar yang digunakan, misalnya semi sintetis, ester, atau mineral. Masing-masing pelumas memiliki tingkat kekentalan berbeda-beda, begitu juga dengan zat adiptif.

Namun di luar dari spesifikasi tersebut, kualitas oli bisa menurun seiring pemakaian, dan umurnya ketika masuk ke dalam ruang enjin. Terutama motor tersebut habis kerja keras, alias touring sehingga butuh perhatian.

Melansir dari keterangan resmi jaringan diler Yamaha DDS 3 Jawa Tengah –Yogyakarta, dikutip, Sabtu 7 Januari 2023, ada 3 hal penting yang wajib diketahui pemilik motor setelah melakukan perjalanan jarak jauh.

Pertama penggantian oli mesin, gunakan sesuai tipe motor, perhatikan juga spesifikasi yang direkomendasikan oleh pabrikan. Ganti oli mesin setiap 3.000 km, pastikan penggantian secara rutin.

Kemudian yang kedua, seal oli pada mesin. Dalam mesin terdapat seal oli yang akan getas, atau rusak karena panas dan bertambahnya umur. 

Oleh sebab itu diperlukan pemeriksaan kondisi mesin, terutama seal oli, apabila terdapat kebocoran atau lelehan oli segera perbaiki, atau menggantinya.

Pastikan perawatan rutin, dan gunakan suku cadang asli untuk menjaga kinerja mesin. Efek samping jika telat mengganti oli, atau terdapat kebocoran, segera lakukan pengecekan di bengkel, jangan ditunda karena bisa merusak komponen lain.

Berita Terkait
hitlog-analytic