Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

5 Masalah Suara Mobil Menjadi Kasar, Bengkel Auto2000 Punya Solusinya

Bengkel Toyota Auto2000
Sumber :

100kpj – Memiliki mobil prima menjadi impian semua orang, tapi untuk mendapatkan hal tersebut perlu melakukan perawatan dengan benar. Jika tidak, ada saja masalah yang timbul.

Salah satunya muncul suara kasar dari ruang mesin, masalah itu bisa terjadi akibat mobil tidak dirawat dengab benar. Penyebabnya beragam, mulai dari kehausan komponen karena sudah berumur, atau kondisi pelumas.

Bengkel mobil Toyota

“Suara kasar dari balik ruang mesin dapat terjadi jika ada maslaah pada salah satu komponen mobil di dalamnya,” ujar Aftersales Business Division Head Auto2000, Nur Imansyah, dikutip dari keterangannya, Selasa 29 November 2022.

Untuk mengetahui sumber dari suara kasar tersebut, lebih lanjut Nur menjelaskan pemilik bisa mencari tahunya. Tapi cara paling mudah mendatangi bengkel Toyota Auto2000 tedekat, atau menggunakan layanan home servis.

Tercatat ada 5 masalah yang kerap menjadi penyebab suara dari ruang mesin berubah kasar, yaitu dari kompresor AC, sabuk pemutar kompresor AC dan alternator, oli mesin berkurang, celah pada klep atau katup, serta tensioner.

Masalah tersebut bisa dicegah jika mobil diperlakukan dengan benar, dalam keterangan jaringan diler dan bengkel Toyota itu, mobil perlu mendapatkan servis berkala 6 bulan sekali, melakukan pemeriksaan menyeluruh.

Berita Terkait
hitlog-analytic