Jangan Sembarangan Pakai Ban Cadangan, Bisa Berdampak Fatal
100kpj – Mobil yang dijual di Indonesia wajib memiliki ban cadangan sesuai dengan aturan yang ada. Tidak semua ban serep tersebut memiliki ukuran yang sama dengan keempat roda utama, hal itu menyesuaikan ruang bagasi.
Ban serep dengan ukuran yang lebih kecil disebut spare tyre atau bersifat sementara karena cenderung lebih kecil, tipis, dan lebih ringan. Sehingga tidak bisa digunakan dalam jangka waktu lama atau mobilitas sehari-hari.
National Sales Manager Passenger Car Radial Apriyanto Yuwono mengatakan, ban serep ibarat asuransi yang meminimalisir besarnya kerugian yang dapat timbul akibat kondisi-kondisi beresiko seperti halnya kecelakaan atau hilang kendali.
“Alangkah sangat baik jika selalu menyiapkan ban serep di kendaraan. Apabila mencari kepraktisan Hankook juga menciptakan run-flat tire yang memungkinkan mobil tetap melaju sampai 80 km per jam saat kondisi ban tanpa angin,” ujarnya dikutip dari keterangan resmi, Selasa 30 November 2021.
Tercatat ada 6 cara dalam menggunakan ban cadangan sementara, dan menyimpannya yang benar agar bisa digunakan di kondisi darurat.
1. Karena ban serep sementara memiliki tapak, dan keausan yang berbeda dari ban lainnya. Sehingga bisa menyebabkan efek samping terhadap handling kendaraan dan berpotensi buruk jika digunakan dalam waktu lama.