Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Catat Nih Persiapan Jika Mau Terabasan Bagi Pengguna Motor Trail

Terbasan dengan motor trail
Sumber :

100kpj – Para pengguna motor trail menjadikan terabasan sebagai aktivitas yang digemari dilaukan. Walau begitu, ada beberapa persiapan yang wajib dilakukan oleh pengendara jika mau terbasan.

Seperti yang dilakukan oleh WR Owners Indonesia (WOI), komunitas pengguna WR 155 R yang merayakannya dengan aktivitas terabasan. Bergerak dari Kabupaten Bandung menuju Garut pada Selasa, 17 Agustus 2021 lalu.

Baca Juga: Alasan Toyota Tak Bikin Varian Calya GR Sport

Mereka menyisir perbatasan kota luar menerabas area-area hutan. Bendera Merah Putih dikibarkan di kawasan hutan Cimulu, Kabupaten Garut.

"Untuk terabasan seperti ini membutuhkan persiapan dengan tidur yang cukup, bawa perlengkapan dan melakukannya bersama dengan teman-teman,” papar Iman Muwardi, Ketua Umum WR Owners Indonesia (WOI).

Iman Muwardi, Ketua Umum WR Owners Indonesia (WOI).

Agar hobi terabasan dapat dijalani dengan maksimal, penting melakukan persiapan sebelumnya karena membutuhkan fisik yang lebih kuat dan memahami dengan baik rutenya. Berikut persiapannya yang diberikan Yamaha Riding Academy (YRA).

Berita Terkait
hitlog-analytic