Daftar Harga Helm Bogo Classic, Kulit, dan Retro Beserta Keunggulannya
100kpj – Keselamatan dalam berkendara merupakan hal utama yang harus diperhatikan. Terdapat banyak cara yang dapat dilakukan guna menjaga keamanan terutama saat mengendarai motor. Salah satu cara untuk menjaga keselamatan dalam mengendarai motor adalah menggunakan helm atau pelindung kepala.
Dengan menggunakan helm, kepala kita sebagai salah satu organ vital manusia akan selalu terjaga dengan aman.
Saat ini di pasaran telah dijual berbagai jenis, tipe, dan merek helm mulai dari kualitas rendah sampai kualitas tinggi. Satu diantaranya adalah helm bogo. Helm ini juga sering dikatakan sebagai helm retro karena memberikan kesan yang lebih klasik dan akan membuat siapapun yang mengenakannya lebih terlihat karismatik.
Selain itu, helm bogo ini telah berlisensi SNI sehingga lebih aman dan tidak perlu khawatir ketika menggunakannya.
Helm dengan ciri khas klasik ini pada awalnya kurang banyak peminat. Namun, seiring dengan perkembangan zaman dan keberagaman yang ditawarkan, helm bogo semakin naik di pasaran.
Harga helm ini juga tidak terlalu tinggi sehingga dapat dijangkau oleh siapapun. Selain itu, tampilan dari helm bogo ini juga terlihat simple yang membuat pemakainya nampak lucu dan juga menarik.