Sering Menggunakan Injektor Cleaner Bisa Bikin Tekor?
Dalam praktek penggunaannya, cairan cleaner ini juga efektif untuk mengatasi saluran injektor yang tersumbat, membersihkan komponen katup, kepala piston hingga ruang pembakaran serta juga dapat digunakan untuk memperbaiki pola semprotan dari injektor.
Namun perlu diketahui juga bahwa penggunaan injector cleaner ini tidak boleh dilakukan terlalu sering. Karena jika berlebihan justru akan memberikan dampak yang sebaliknya. Seperti mesin kendaraan yang justru akan menjadi lebih loyo serta susah dinyalakan atau bahkan mati secara tiba-tiba.
Dipasaran, begitu banyak cairan injektor cleaner yang dijual dipasaran, waspada dengan produk yang memilik kandungan zat kimia berupa acetone yang dapat merusak kondisi logam pada mesin, tentunya bagi pemilik motor pilihah injector cleaner yang dijual resmi di dealer atau bengkel resmi.
Baca juga: Jangan Biasakan Motor Injeksi Sering Kehabisan Bensin, Kenapa?