Valentino Rossi Resmi Balapan di MotoGP Eropa 2020 Usai Bebas Covid-19
100kpj – Kabar baik datang dari Valentino Rossi jelang balapan MotoGP Eropa, Minggu 8 November 2020. Pembalap Monster Yamaha itu akhirnya dinyatakan bebas dari covid-19.
Kepastian sembuhnya pembalap asal Italia itu disampaikan Yamaha melalui akun media sosial Twitter mereka. Dalam keterangannya, mereka menyatakan bahwa hasil tes corona Rossi menunjukkan negatif.
Rossi kini sudah berada di Valencia dan akan mengaspal pada sesi balapan di Sirkuit Ricardo Tormo. The Doctor akan turun ke lintasan mulai dari sesi latihan bebas ketiga, Sabtu 7 November 2020.
Baca Juga: MotoGP Rilis Jadwal 2021, MotoGP Indonesia Cuma Jadi Cadangan
Ini menjadi pertama kali Valentino Rossi kembali membalap usai absen di MotoGP Aragon dan Terue karena harus menjalani karantina mandiri di Italia hampir satu bulan lebih.
Pada awal pekan ini, Rossi nyaris gagal membalap di seri ke-12 ini usai dinyatakan positif covid-19. Bahkan, Yamaha sudah mempersiapkan pembalap Superbike, Garrett Gerloff sebagai penggantinya.
Beruntung, Valentino Rossi dinyatakan negatif covid-19 usai melakukan dua kali tes kembali. Yang mana, tes tersebut menjadi syarat wajib dari Dorna Sports untuk bisa tampil di MotoGP Eropa.
Kini, Rossi harus bekerja keras kembali guna memperbaiki posisinya di papan klasemen. Pembalap berusia 41 tahun itu berada di urutan ke-15 klasemen sementara MotoGP dengan 58 poin.