Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Pembalap Lain Diminta Waspada, Joan Mir Diam-diam Bisa Juara

Joan Mir
Sumber :

100kpj – Pembalap Suzuki asal Spanyol, Joan Mir tampil memukau di MotoGP Emilia Romagna, akhir pekan lalu. Joan Mir yang memulai perlombaan dari posisi ke-11, berhasil meraih podium di tempat kedua. Lantas, adakah peluang dia meraih gelar musim ini?

Disitat dari GPOne, Kamis 23 September 2020, Pemuncak klasemen sementara, Andrea Dovizioso mengatakan, musim ini motor besutan Suzuki ramah digunakan pembalap. Selain itu, kualitas Joan Mir yang baik juga membuat segalanya menjadi ‘pas’ dan sempurna.

"Suzuki sangat seimbang. Dari luar, Anda akan menilainya sebagai motor yang paling 'ramah'. Motor itu bikin ridernya sangat konsisten dan mampu membuat ban bekerja lebih baik demi melaju lebih cepat pada akhir balapan. Inilah alasan mengapa mereka sangat cepat menjelang finis. Setidaknya, itulah yang kami lihat dari luar," ujar Dovi.

Baca juga: Panas! Joan Mir Cibir Quartararo soal Penalti, Sampai Bilang Gini

Pembalap Suzuki, Joan Mir

Pada seri ketujuh pekan lalu, Joan Mir memang terlihat kencang di sisa putaran akhir. Bahkan, aksinya menyalip Fabio Quartararo dan Pol Espargaro sempat menuai sejumlah pujian. Dovi mengatakan, kecepatan Joan Mir saat itu, agaknya sulit ditandingi.

"Joan adalah talenta yang hebat. Saya sudah mengatakan hal ini sejak dulu. Saat ini, dialah pembalap yang paling berbahaya dalam perebutan gelar dunia, dan kita sudah lihat itu dalam beberapa balapan terakhir. Di Misano, ia bahkan jauh lebih gemilang, dan kita lihat saja nanti bagaimana penampilannya di Barcelona," terangnya.

Joan Mir Bicara Peluang Juara

Saat ditemui media, Joan Mir mengaku belum berpikir mengenai peluang juara musim ini. Sebab, kata dia, kompetisi masih panjang. Ada sejumlah hal yang masih harus dimaksimalkan. Namun, ambisi itu tentu ada, apalagi dia tampil mengesankan di seri sebelumnya.

"Saya merasa sedang bersaing meraih gelar juara dunia. Saya tak begitu memperhatikannya karena masih ada banyak poin tersisa, tapi benar kami sudah setengah jalan dan rasanya musim ini baru dimulai di sini,” kata dia.

Joan Mir

Diketahui, saat ini Joan Mir menghuni posisi keempat tangga klasemen sementara dengan selisih empat poin dari sang pemuncak, Andrea Dovizioso.

Berita Terkait
hitlog-analytic