Start Terdepan, Galang Hendra Tetap Boncos di WorldSPP300 Belanda
100kpj – Galang Hendra kembali meraih hasil kurang baik pada seri WorldSSP 300 Belanda, Minggu 14 April 2019. Pembalap Indonesia yang membela tim Motoxracing tersebut harus puas mengakhiri balapan di posisi 19.
Dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Assen, Galang sebenarnya berpeluang besar meraih podium. Pembalap yang memakai motor Yamaha YZF-R3 itu start dari posisi paling depan usai jadi yang tercepat di sesi kualifikasi.
Pada lima lap awal, Galang masing berada di posisi lima besar dan bisa menyaingi rival-rivalnya. Namun sayang di lap berikutnya Galang posisinya turun dan berada diposisi ke-9.
10 lap berjalan, posisi Galang terus turun hingga akhirnya mengakhiri balapan di posisi 19. Pada seri sebelumnya di Spanyol, Galang gagal finis karena kecelakaan dan dia start dari posisi kedua.
Seri Belanda ini akhirnya dimenangkan oleh Manuel Gonzalez, yang juga podium pertama di seri sebelumnya. Pembalap tuan rumah Scott Deroue yang juga pakai Kawasaki Ninja 400 finish di posisi ke-2 dan podium ke-3 berhak diraih pembalap KTM RC390 asal Jerman J Jahnig.

Pakai Motor Yamaha yang Lebih Kencang Aldi Satya Mahendara Terjun di WorldSSP600

Andil ENEOS Antar Aldi Satya Mahendra Juara Dunia WorldSSP300

Yamaha YZF-R9 Jadi Tunggangan Aldi Satya Mahendra di WorldSSP 2025

Aldi Satya Mahendra Pembalap Indonesia Pertama yang Juara Dunia

Galang Hendra dan Aldi Satya Menangi Yamaha Endurance Festival 2023, Strategi di Awal Berantakan

Aldi Satya Mahendra Juara Balap Dunia WorldSSP300 Ceko

Potensi Pembalap Indonesia di Mata Bos Yamaha Indonesia

Mantan Teman Satu Timnya Galang Hendra Pesta di Sirkuit Mandalika

Yamaha Kunci Gelar Juara Dunia Pabrikan di WorldSSP 600 & WorldSSP 300

Yamaha Sunday Race di Mata Mantan Pembalap Dunia

Max Verstappen Sebut Marc Marquez Perlu Belajar ke Francesco Bagnaia

Bos Pramac Sebut Bagnaia Jadi Juara Dunia di MotoGP 2025 Bukan Marc Marquez

Pedro Acosta Bakal Direkrut Ducati Jika KTM Mundur dari MotoGP?

Jika Sudah Mendapatkan Ini Bersama Ducati Marc Marquez Siap Pensiun
