Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Hilangkan Gengsi, Enea Bastianini dan Maverick Vinales Masuk KTM Gasgas Tech3

Pembalap Aprilia, Maverick Vinales
Sumber :

Seperti diketahui, Marc Marquez sebelum dikontrak pabrikan Ducati perna kepergok kamera mengunjungi hospitality Gasgas Tech3, namun tidak diketahui isi pembicaraan juara dunia 8 kali tersebut.

Hingga pada akhirnya, malah Bastianini yang masuk tim satelit brand asal Austria itu. Padahal, musim ini pembalap bernomor 33 itu sudah berusaha keras menunjukkan kemampuannya bersama Ducati Lenovo.

Namun bukan menjadi alasan pabrikan asal Italia itu untuk tidak mengakhiri kontraknya di musim ini, dan menggantikannya dengan Marc Marquez. Rekan setimnya Francesco Bagnaia juga sempat memilih Besti daripada MM93, namun tidak memengaruhi keputusan tim.

Pembalap Ducati Lenovo itu menunjukkan tajinya di Sirkuit Mugello dengan kembali merebut posisinya setelah disusul Marc Marquez, dan Jorge Martin, hingga finis ke-2, dan menjadi kemenangan sempurna buat tim merah.

Saat ini Bastianini mengantongi 114 poin, atau berada di urutan ke-4 klasemen sementara dengan selisih 22 poin dari Marc Marquez yang menghuni urutan ke-3. 

Berita Terkait
hitlog-analytic