Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Bukan Prioritas Marc Marquez Sulit Dapatkan Data di Ducati, Beda Sama Honda

Marc Marquez Gresini Racing

100kpjMarc Marquez yang bergabung dengan Gresini Racing di MotoGP 2024 bukan lagi menjadi pembalap prioritas, berbeda saat membela Honda Racing Corporation (HRC).

Menurut Marquez keberadaannya di tim satelit Ducati ada perbedaan budaya dari negara brand itu berasal, antara Jepang dan Italia ditambah bukan pabrikan yang kini dibela. Sehingga tidak bisa disamakan.

Baca juga: Tanda-tanda Ducati Lakukan Segala Cara Agar Marc Marquez Gagal Juara di MotoGP 2024

Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez

“Sebagai tim pabrikan, Anda memiliki banyak hal untuk dicoba, di satu sisi harus memahami cara mengemudinya,” ujarnya dilansir Speedweek, Selasa 13 Februari 2024.

Berbeda saat masih di Honda, karena menurutnya di tim satelit dari sebuah brand besar itu tidak bisa asal berbicara, terutama pengembangan motor yang sejatinya dalam kondisi bekas pabrikan di tahun sebelumnya.

“Anda harus fokus, dan sangat tepat dalam berkomentar. Ini tentang pengembangan lebih lanjut dari sepeda motor. Sekarang saya berada dalam situasi berbeda, saya lebih fokus menyetir sendiri,” tuturnya.

Berita Terkait
hitlog-analytic