Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Klasemen MotoGP 2023: Pecco Bagnaia Unggul 14 Poin dari Jorge Martin

Jorge Martin duel dengan Francesco Bagnaia
Sumber :

100kpj –  Francesco Bagnaia berhasil menjaga jarak dari Jorge Martin dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2023. Pembalap Ducati itu merebut podium ketiga dalam balapan MotoGP Malaysia, Minggu 12 November 2023.

Dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Sepang tersebut, Bagnaia sebenarnya merebut pole position, dan Martin di posisi kedua. Sayangnya, saat lampu hijau menyala keduanya turun posisi.

Pembalap Ducati, Enea Bastianini

Posisi pertama di ambil alih oleh Enea Bastianini, hingga balapan usai dan keluar sebagai pemenang. Sedangkan posisi kedua direbut oleh pembalap Gresini Racing, Alex Marquez.

Kemudian Bagnaia berhasil memenangi perlawanan Martin dan merebut podium ketiga. Hasil tersebut membuat Bagnia makin aman di puncak klasemen dengan raihan 412 poin.

Pembalap Ducati asal Italia tersebut unggul 14 poin dari Martin yang ada di peringkat kedua dan finis keempat di Malaysia. Sedangkan peringkat tiga klasemen masih diduduki oleh Marco Bezzecchi dengan 323 poin.

Francesco Bagnaia dan Jorge Martin

Brad Binder ada di peringkat keempat, disusul oleh Johann Zarco yang menutup posisi lima besar klasemen sementara. Bagi Bastianini sendiri kemenangan MotoGP Malaysia, membuatnya naik ke posisi 15 pada papan klasemen.

Sedangkan Alex Marquez tetap berada di peringkat 11 dengan raihan 149 poin. Kakak dari Alex Marquez, Marc Marquez, masih mendiami peringkat ke-14 dengan 84 poin, atau kalah 328 poin dari Bagnaia.

Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez

Klasemen Sementara MotoGP 2023:

  • 1 = Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23) 412  
  • 2 = Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23) 398 (-14)
  • 3 = Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) 323 (-89)
  • 4 = Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) 254 (-158)
  • 5 ^1 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23) 200 (-212)
  • 6 ˅1 Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP23) 198 (-214)
  • 7 = Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP23) 175 (-237)
  • 8 = Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) 171 (-241)
  • 9 ^1 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 156 (-256)
  • 10 ˅1 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16) 156 (-256)
  • 11 = Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22) 149 (-263)
  • 12 = Fabio di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22) 100 (-312)
  • 13 = Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 93 (-319)
  • 14 = Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 84 (-328)
  • 15 ^4 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23) 76 (-336)
  • 16 ˅1 Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22) 76 (-336)
  • 17 ˅1 Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)* 69 (-343)
  • 18 ˅1 Alex Rins SPA LCR Honda (RC213V) 54 (-358)
  • 19 ˅1 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 52 (-360)
  • 20 = Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22) 40 (-372)
  • 21 = Dani Pedrosa SPA Red Bull KTM (RC16) 32 (-380)
  • 22 = Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V) 24 (-388)
  • 23 = Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16) 13 (-399)
  • 24 = Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP23) 9 (-403)
  • 25 = Jonas Folger GER KTM Test Rider (RC16) 9 (-403)
  • 26 = Stefan Bradl GER LCR Honda (RC213V) 8 (-404)
  • 27 = Michele Pirro ITA Ducati Lenovo (GP23) 5 (-407)
  • 28 = Danilo Petrucci ITA Ducati Lenovo (GP23) 5 (-407)
  • 29 = Cal Crutchlow GBR Yamalube RS4GP (YZR-M1) 3 (-409)
Berita Terkait
hitlog-analytic