Klasemen MotoGP 2023: Jorge Martin Kalah 13 Poin dari Pecco Bagnaia di Posisi 1
100kpj – Jorge Martin terus memepet posisi Francesco Bagnaia di papan atas klasemen sementara MotoGP 2023. Pembalap Pramac Ducati itu, kini hanya tertinggal 13 poin saja dari Bagnaia yang berada di posisi pertama.
Martin berhasil memperkecil selisih poin usai memenangi balapan MotoGP Thailand, Minggu 29 Oktober 2023. Pembalap asal Spanyol itu sukses menjadi yang tercepat pada sesi sprint race di hari sebelumnya.
Kini, Martin memiliki 376 poin dan berada di posisi kedua klasemen sementara. Sedangkan Pecco Bagnaia yang meraih podium kedua di Thailand, masih berada di puncak klasemen dengan 389 poin.
Posisi ketiga juga masih belum berubah dengan diisi oleh Marci Bezzecchi dari Mooney VR46 Ducati. Disusul oleh Brad Binder di peringkat keempat, dan Aleix Espargaro dari Aprilia yang menutup lima besar.
Sementara itu, Fabio Quartararo naik ke posisi 9 dengan raihan 145 poin. Naik peringkat juga dialami oleh Marc Marquez dari Repsol Honda, kini dirinya naik ke posisi 14 dengan raihan 81 poin.
Klasemen Lengkap MotoGP 2023:
- 1 = Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23) 389
- 2 = Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23) 376 (-13)
- 3 = Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) 310 (-79)
- 4 = Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) 249 (-140)
- 5 = Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP23) 198 (-191)
- 6 = Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23) 194 (-195)
- 7 = Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP23) 170 (-219)
- 8 = Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) 164 (-225)
- 9 ^1 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 145 (-244)
- 10 ˅1 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16) 144 (-245)
- 11 = Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22) 117 (-272)
- 12 = Fabio di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22) 93 (-296)
- 13 = Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 84 (-305)
- 14 ^1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 81 (-308)
- 15 ˅1 Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22) 76 (-313)
- 16 = Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)* 67 (-322)
- 17 = Alex Rins SPA LCR Honda (RC213V) 54 (-335)
- 18 = Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 52 (-337)
- 19 = Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23) 45 (-344)
- 20 = Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22) 40 (-349)
- 21 = Dani Pedrosa SPA Red Bull KTM (RC16) 32 (-357)
- 22 = Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V) 24 (-365)
- 23 = Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16) 12 (-377)
- 24 = Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP23) 9 (-380)
- 25 = Jonas Folger GER KTM Test Rider (RC16) 9 (-380)
- 26 = Stefan Bradl GER LCR Honda (RC213V) 8 (-381)
- 27 = Michele Pirro ITA Ducati Lenovo (GP23) 5 (-384)
- 28 = Danilo Petrucci ITA Ducati Lenovo (GP23) 5 (-384)
- 29 = Cal Crutchlow GBR Yamalube RS4GP (YZR-M1) 3 (-386)