Klasmen MotoGP 2023 Dikuasai Ducati, Jorge Martin Punya Peluang Juara Dunia
100kpj – Pembalap pabrikan Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia masih memimpin klasmen MotoGP 2023, setelah keluar sebagai juara kedua di MotoGP Australia yang berlangsung di Sirkuit Philip Island, Sabtu 21 Oktober 2023.
Namun bukan berarti Jorge Martin tidak bisa merebut gelar juara dunia tahun ini, karena pembalap Prima Pramac Racing itu hanya selisih 27 poin dengan Pecco Bagnaia di puncak klasmen.
Baca juga: Drama di Lap Akhir Johann Zarco Juara MotoGP Australia 2023
Mengingat masih ada 4 balapan lagi di musim ini, setelah Australia akan berlanjut di MotoGP Thailand, Malaysia, Qatar, dan penutupan di Valencia tepatnya ada 26 November di Sirkuit Ricardo Tormo.
Seperti diketahui, setiap pembalap MotoGP yang naik podium akan mendapatkan nilai berbeda-beda, untuk juara pertama 25 poin, urutan kedua 20 poin, dan ketiga 16 poin.
Start di posisi pertama Jorge Martin melesat bak roket hingga pembalap lain tidak mampu mengejarnya, dengan selisih waktu yang cukup jauh dari Brad Binder yang menempati posisi kedua, diikuti Fabio Di Giannantonio, dan Francesco Bagnaia.
Memasuki lap ketujuh Jorge semakin kencang selisih waktu 2 detik dengan Brad Binder dari KTM. Bahkan ketika lap ke-12, pembalap dari tim satelit tersebut makin tak terbendung meninggalkan Binder dengan jarak sampai 3 detik.