Balap Ketahanan Yamaha Endurance Festival Kembali Digelar, Kini di Sirkuit Mandalika
100kpj – Pertama kalinya balap ketahanan Shell bLU cRU Yamaha Endurance Festival akan dihadirkan di Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), 21-22 Oktober 2023. Ini menjadi tahun ke-5 balapan ketahanan yang dihadirkan PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Selain itu, ini menjadi balap ketahanan yang pertama kalinya dihadirkan di trek Mandalika yang selama ini dipakai balap MotoGP dan WorldSBK. Pada tahun-tahun sebelumnya bLU cRU Yamaha Endurance Festival berlangsung di Sentul International Circuit, Bogor.
"Ini merupakan sejarah pertama kalinya balapan ketahanan diadakan di sirkuit Mandalika. Berbagai kelas yang dikompetisikan akan menampilkan persaingan yang ketat di sirkuit, dengan menggunakan line up unggulan Yamaha R Series," ujar Frengky Rusli, Assistant General Manager CS Division PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Selain itu ada juga exhibition yang menyajikan beragam aktivitas bagi masyarakat. Ada beberpa kelas yang akan dikompetisikan dalam Shell bLU cRU Yamaha Endurance Festival 2023 Mandalika.
Mulai kelas R6 Community, kemudian R25 Pro Rider, R25 Community, R15 Community, R15 Media dan kelas baru R1 Community. Para pembalap akan mengendarai motor Yamaha YZF-R25 ataupun YZF-R15 untuk durasi balap ketahanan selama 2 jam pada masing-masing kelas tersebut.
Sedangkan kelas R1 Community balapan 1 jam. Set-up motor ikut menyesuaikan karena memang diperuntukkan untuk endurance. Adapun beberapa tim balap profesional yang siap ambil bagian adalah Yamaha RSS Cargloss IRC, Yamaha BAF Akai Jaya, Yamaha Ziear ARL The Strokes55, Yamaha HDS Racing dan lain-lain.

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Sebelum Menutup Tahun Ini Yamaha MX King 150 Dikasih Baju Baru

Menunggu Yamaha Aerox Turbo Meluncur di Indonesia, Tampangnya Lebih Sporty?

Jumlah Penonton MotoGP 2024 Pecahkan Rekor Setelah Marc Marquez Hijrah dari Honda

Sehari Menjadi Pembalap di Sirkuit Mandalika Bersama Hyundai Ioniq 5 N

Hyundai Ioniq 5 N Cicipi Aspal Sirkuit Mandalika

3 Modifikasi Terbaik Yamaha Fazzio Akan Hadir di IMOS 2024

Yamaha Fazzio Kini Hadirkan Varian Termurahnya, Cuma Rp21 Jutaan

Yamaha XMAX 250 Connected Dikasih Baju Baru, Jadi Segini Harganya

Max Verstappen Sebut Marc Marquez Perlu Belajar ke Francesco Bagnaia

Bos Pramac Sebut Bagnaia Jadi Juara Dunia di MotoGP 2025 Bukan Marc Marquez

Pedro Acosta Bakal Direkrut Ducati Jika KTM Mundur dari MotoGP?

Jika Sudah Mendapatkan Ini Bersama Ducati Marc Marquez Siap Pensiun
