Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Start Terdepan, PARD Racing Pede Juarai Kelas Expert Oneprix 2019

Pembalap PARD Racing, Faisal Baharudin
Sumber :

100kpj – PARD Racing Team menempatkan pembalapnya di posisi terdepan pada balapan kelas bebek 4 tak 150cc tune up injection (expert), Minggu 4 Agustus 2019. Faisal Baharudin, menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi.

Dalam sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, Sabtu 3 Agustus 2019, Faisal mencatatkan waktu 59,208 detik. Di bawah pembalap asal Jawa Timur tersebut ada Afridza Syach Munandar dari Astra Motor Racing Team. 

Pada posisi ketiga dihuni oleh rekan setim Afridza, yaitu Fitriansyah Kete yang membukukan waktu 59,273 detik. Dengan posisi yang lebih menguntungkan Faisal, PARD Racing yakin pembalap asal Jawa Timur itu bisa meraih gelar juara di race 1.

"Race kita target juara. Optimis tetap juara. Tim sekarang ini hampir merata (kekuatannya) faktor keberuntungan tetap ada. Setingan sudah dapat, tinggal faktor keberuntungan dari di atas saja," kata Billy Medianova, Manajer PARD Racing Team, kepada 100KPJ.

Bicara strategi balapan nanti, Billy mengatakan pembalapnya harus fokus saat start balapan. Sebab, agar lebih dulu mengamankan posisi karena titik untuk menyalip lawan tidak terlalu banyak di Sirkuit Bukit Peusar ini.

"Fokus pada waktu start, intinya kuncinya di start karena dengan sirkuit Tasikmalaya ini kalau start sudah jelek kita terjepit-jepit untuk maju ke depan susah. Karakter sirkuitnya untuk nyalip kan cuma satu dua titik saja," paparnya.

Faisal saat ini menduduki posisi ketujuh pada klasemen kelas Expert dengan raihan 16 poin, hasil dari 2 race yang dilakoninya di putaran pertama. Dia kalah 20 poin dari Dicky Ersa yang berada di posisi pertama.

Berita Terkait
hitlog-analytic