Enea Bastianini Siap Bertarung dengan Pembalap Pabrikan Ducati
100kpj – Enea Bastianini, pembalap yang membela tim Gresini Racing sepertinya kembali siap bersaing dengan pembalap pabrikan Ducati yakni Francesco Bagnaia.
Motivasi pembalap gacoan Gresini Racing yang diduking Federal Oil semakin tinggi, pasalnya pembalap yang menggeber motor Ducati mendominasi urutan depan posisi start MotoGP Thailand yang akan berlangsung, Minggu 2 Oktober 2022.
Enea Bastianini di sesi kualifikasi mampu bukukan waktu 1:29,988 detik, menjadi pembalap tercepat ke 6, di sirkuit Buriram sepanjang 4.554 meter, saat kualifikasi Enea Bastianini hanya terpaut 0,317 detik dari pembalap peraih pole position Marco Bezzechi yang sematkan waktu 1:29,671 detik.
Posisi yang cukup menguntungkan bagi pembalap bernomor 23, untuk bisa ikut bersama rombongan pembalap tercepat dan bikin bangga penggemar di Indonesia untuk mengejar podium kemenangan lagi.
Bastianini mengakui senang bisa mendapat posisi yang strategis, bisa membuat langkah maju yang penting sejak latihan pagi baik dari segi berkendara maupun set-up sesuai rekomendasi ahli dari tim mekanik.
"Di kualifikasi saya tidak bisa mendapatkan lap yang bagus, tetapi kami berhasil berusaha keras di lap terakhir meskipun ada beberapa kesalahan kecil. Berada di baris kedua cukup bagus dan kami bisa menjalani balapan yang bagus besok, tapi tentunya kami membutuhkan sesuatu yang ekstra dengan rekomendasi ahli dari mekanik," ujar Bastinini.