Begini Wujud Honda Civic RS yang Jadi Safety Car di Sirkuit Mandalika
Teknologi keamananya didukung Honda Sensing yang meliputi CMBS (Collision Mitigation Braking System), ACC with LSF (Adapative Cruise Control with Low-Speed Follow), LKAS (Lane Keeping Assist System).
Kemudian RDM with LDW (Road Departure Mitigation System with Lane Departure Warning), AHB (Auto High Beam), dan LCDN (Lead Car Departure Notification System).
Jantung pacunya tetap mengandalkan model sebelumnya, atau serupa dengan versi standar. Mengandalkan mesin 1.500cc turbo DOHC dengan tenaga yang lebih besar, yaitu 178 dk di 6.000 rpm, dan torsi 240 Nm di 4.500 rpm. Disalurkan melalui transmisi matik CVT ke roda depan.
Demi menunjang performa yang maksimal, terdapat mode berkendara Sport, lengkap dengan paddle shift untuk merasakan sensasi pengoperasian gigi secara manual.