Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Pembalap Indonesia Ini Bisa Akrab dengan Valentino Rossi

Sean Gelael
Sumber :

100kpjSean Gelael, pembalap Indonesia yang berhasil tampil gemilang dengan membawa Jota Sport menjadi runner up kelas LMP2 di WEC 2021, resmi direkrut oleh tim juara musim lalu yakni WRT.

Bergabungnya pembalap Indonesia Sean Gelael di tim asal Belgia, WRT, membuka peluang bersatu dengan legendaris MotoGP Valentino Rossi. Pasalnya, Sean bisa jadi tandem Rossi di WRT.

Peluang Rossi menjadi salah satu pembalap yang menjadi rekan Sean terbuka lebar, pasalnya Rossi memang pernah melakukan uji coba bersama WRT, di Sirkuit Ricardo Tormo pada Desember 2021 lalu.

Ketika itu, Rossi tengah menguji coba Audi R8 LMS yang menjadi pengganti Ferrari andalannya. Selain itu, dia juga berkesempatan mengetes mobil kelas LMP2, Oreca 07. 

https://thumb.viva.co.id/media/frontend/thumbs3/2021/01/14/5fffd8d69533b-sean-gelael_665_374.jpg

Kebetulan, mobil Oreca 07 tersebut juga akan digunakan Sean di WEC 2022. Apalagi WRT juga bersaing balapan Le Mans 24 Hours di kelas LMP2, yang mana Rossi berminat untuk bersaing. 

Hanya saja, pembalap asal Italia tersebut belum tentu juga tampil di WEC atau Le Mans. Dia dikabarkan lebih condong bersaing menggunakan mobil Audi, yang menjadi perusahaan induk motor yang digunakan timnya, Ducati.

Berita Terkait
hitlog-analytic