Yamaha Gelar Balapan Ketahanan di Penghujung Tahun, Ada 3 Kelas
100kpj – Yamaha Endurance Festival kembali digelar untuk ke-3 kalinya di Sentul International Circuit, Bogor, 18-19 Desember 2021. Balapan ketahana ini menghadirkan tiga kelas bergengsi, dengan durasi 2 jam.
Dalam persaingan kompetisi di ajang bergengsi ini disuguhkan 3 kelas yaitu Pro Rider 250cc, Community Rider 250cc dan Community Rider 155cc + Media Nasional. Mereka akan menggeber motor Yamaha YZF-R25 ataupun YZF-R15 dengan durasi 2 jam di masing-masing kelas.
Selain fisik yang wajib terjaga baik, tentu saja strategi tim sangat diperlukan untuk mencapai hasil maksimal. Kemeriahan Yamaha Endurance Festival 2021 ini ditandai dengan keikutsertaan para peserta yang merupakan pembalap profesional, komunitas ataupun media nasional, serta tim-tim terbaik Tanah Air yang siap ambil bagian.
Seperti Yamaha RRS Racing Team, Yamaha Bahtera Racing Team, Yamaha The Strokes 55 Racing Team, Yamaha Akai Jaya, Yamaha HDS Racing dan lainnya. Yang berbeda di musim ketiga ini adalah durasi balapan yang menjadi 2 jam di tiap kelasnya.
"Yang berbeda di tahun ini adalah peningkatan durasi waktu selama 2 jam di mana tahun sebelumnya untuk kelas 155cc hanya 1,5 jam. Hal ini sudah melalui pertimbangan yang matang untuk motor Yamaha YZF-R25 ataupun YZF-R15," kata Riyadi Prihantono, Coordinator Manager After Sales & Motor Sports PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
"Kami sudah melakukan kajian dan memang sesuai dengan aspirasi teman-teman pembalap dan komunitas, termasuk dibukanya kelas Media Nasional. Tahun ini para sponsor bersama Yamaha menunjukkan antusias besar untuk menumbuhkan budaya balap di Indonesia yang hampir dua tahun ini absen dalam event balap Yamaha,“ tambahnya.