Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Bos Yamaha: Quartararo Lebih Gampang Diatur Ketimbang Rossi

Valentino Rossi dan Fabio Quartararo.
Sumber :

100kpj – Bos Yamaha di MotoGP, Lin Jarvis mengungkap perbedaan antara Fabio Quartararo dan seniornya di tim, Valentino Rossi. Menurutnya, meski sama-sama hebat, namun Quartararo lebih mudah diatur ketimbang sosok berjuluk The Doctor tersebut.

Meski demikian, kenyataan tersebut sebenarnya tak mengherankan. Sebab, dari segi usia dan pengalaman, Quartararo jauh lebih muda. Sehingga, dia pasti lebih patuh terhadap instruksi yang disampaikan tim.

“Dia (Quartararo) adalah juara yang lebih mudah bekerja dengannya. Dia datang ke Yamaha pada waktu yang lebih mudah daripada Valentino (Rossi) dan Jorge (Lorenzo). (Dia) mudah diatur,” ujar Jarvis, disitat dari Tuttomotoriweb, Jumat 3 Desember 2021.

Valentino Rossi. Foto: MotoGP.

Bukan hanya itu, menurutnya, Quartararo juga memiliki keunggulan lain yang tak dimiliki Rossi, yakni bersikap sebagai pembalap netral, alias tanpa musuh atau rival di lintasan. Kenyataan tersebut membuat El Diablo bisa tampil maksimal tanpa tekanan emosional.

“Ada pembalap yang membutuhkan musuh untuk mendapatkan yang terbaik. Pembalap yang ingin menghancurkan lawan. Tapi Fabio (Quartararo) tidak seperti itu, dia tidak mencari musuh,” terang Jarvis.

Fabio Quartararo di MotoGP Jerman. Foto: Speedweek.
Berita Terkait
hitlog-analytic