Mantap, Tampilan Sirkuit Mandalika Enggak Kalah dengan Sirkuit Misano
100kpj – Sirkuit Mandalika akan menjadi tempat diselenggarakannya ajang balap motor kelas dunia, seperti World Superbike alias WSBK, pada 20-21 November 2021 mendatang.
Sebelum WSBK digelar, Sirkuit Mandalika akan menggelar Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) yang merupakan ajang balapan untuk pembalap pemula, yang dibikin oleh Dorna Sports sebagai promotor MotoGP
Makanya enggak heran jika Sirkuit Mandalika terus bersolek jelang gelaran balap motor kelas dunia World Superbike alias WSBK, pasal pihak PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau ITDC, bersama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) terus melengkapi kebutuhan sirkuit yang kini menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia.
Tak hanya fasilitasnya saja yang dilengkapi, tampilan sirkuit pun dibikin menarik. Apalagi aspal sirkuit jalan raya satu-satunya di dunia yang digunakan pada ajang MotoGP, adalah model terbaru yakni Stone Mastic Asphalt (SMA), diklaim sebagai aspal terbaik di dunia.
Ada yang unik pada aspal Sirkuit Mandalika, karena pada salah satu run off tikungan 15 dan 16 dilakukan pengecatan. Run off atau pinggir aspal sirkuit tersebut dilukis motif batik khas Indonesia.
Hal ini diketahui dari channel Youtube bernama Moh Ilham, dikutip 100KPJ.com, Jumat 5 November 2021 yang menjelaskan bahwa area tersebut ingin dikelir motif batik. Terlihat sebuah warna dasar merah dengan motif cat putih telah digoreskan pada area run off tersebut.
Kabarnya, jenis motif batik yang dilukis di sirkuit Mandalika adalah Meande, motif batik ini memiliki bentuk dasar huruf “T”. Dalam motif batik Meander, biasanya digunakan pada hiasan pinggir atau tepi.
Pengecatan pada area run off ini hasilnya mirip seperti yang dilakukan di sirkuit MotoGP Misano, San Marino. Pada bagian run off sirkuit Misano, terlihat goresan nama sirkuit yang bertuliskan Misano Circuit SIC58, lalu di atas tulisan tersebut terdapat motif yang mengkombinasikan warna merah, putih, hitam, kuning dan biru.
Nah, proses pengecatan kerb yang berfungsi sebagai marka serta run off, menggunakan alat dan cat khusus dari Jerman. Sementara proses pengecatan dilakukan oleh perusahaan spesialis Race Track, yaitu Roadgrip asal Inggris, bersama anak perusahaannya, Roadgrip Motosport Indonesia (RMI). Pengecetan dilaksanakan tenaga spesialis yang telah mengerjakan sirkuit-sirkuit dunia, seperti Austin di Texas.
Sebelum WSBK digelar, Sirkuit Mandalika akan menggelar Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) yang merupakan ajang balapan untuk pembalap pemula, yang dibikin oleh Dorna Sports sebagai promotor MotoGP
Baca juga: Penasaran Harga Tiket WSBK di Sirkuit Mandalika? Ini Daftarnya

Jumlah Penonton MotoGP 2024 Pecahkan Rekor Setelah Marc Marquez Hijrah dari Honda

Sehari Menjadi Pembalap di Sirkuit Mandalika Bersama Hyundai Ioniq 5 N

Hyundai Ioniq 5 N Cicipi Aspal Sirkuit Mandalika

Pakai Motor Yamaha yang Lebih Kencang Aldi Satya Mahendara Terjun di WorldSSP600

Juara Dunia WSBK 2024 Toprak Ingin Terjun ke MotoGP, Tapi Gak Seperti Marc Marquez

Aldi Satya Mahendra Pembalap Indonesia Pertama yang Juara Dunia

Setelah Bawa Motor Becak Jorge Martin dan Pedro Acosta Juara di MotoGP Mandalika

Motul Manjakan Penggemar di WSBK Cremona 2024 Lewat Hospitality Premium

Putra Mantan Pembalap MotoGP Meninggal Dunia Setelah Kecelakaan

Veda Ega dan Adenanta Putra Cetak Sejarah di ARRC Sirkuit Mandalika

Max Verstappen Sebut Marc Marquez Perlu Belajar ke Francesco Bagnaia

Bos Pramac Sebut Bagnaia Jadi Juara Dunia di MotoGP 2025 Bukan Marc Marquez

Pedro Acosta Bakal Direkrut Ducati Jika KTM Mundur dari MotoGP?

Jika Sudah Mendapatkan Ini Bersama Ducati Marc Marquez Siap Pensiun
