Jakarta Gelar Formula E 2022, Anies: Insya Allah Banyak Manfaatnya
100kpj – Setelah penantian panjang, Jakarta akhirnya resmi terpilih sebagai salah satu lokasi digelarnya Formula E 2022. Berdasarkan jadwal, Ibu Kota akan menggelar kompetisi mobil listrik tersebut pada 4 Juni 2022 mendatang.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan, keputusan tersebut ditetapkan melalui FIA World Cup Motor Sport Council di Paris, Prancis, Jumat 15 Oktober 2021 kemarin. Hal tersebut sekaligus meratifikasi kalender balapan musim ke-8 tahun 2021/2022.
“Berita gembira ini diumumkan Alberto Longo, Chief Championship Officer sekaligus co-founder Formula E, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas partisipasi Indonesia. Dia juga menekankan pentingnya Jakarta E-Prix bagi Indonesia dan Formula E,” ujar Anies melalui akun Instagram resminya, dikutip Minggu 17 Oktober 2021.
Baca juga: JakPro Diminta Cari Sponsor Usai Formula E Tak Masuk APBD 2021
Anies menjelaskan, keputusan pihaknya menggelar Formula di Jakarta sejalan dengan misi Presiden Jokowi yang ingin mempopulerkan kendaraan listrik di Indonesia. Harapannya, makin banyak masyarakat setempat yang mengenal dan mulai menyukai kendaraan nonemisi tersebut.
“Hadirnya Formula E di Jakarta sejalan dengan upaya Presiden Jokowi dalam mengurangi ketergantungan Indonesia pada energi konvensional, dan beralih pada energy ramah lingkungan,” terangnya.