Tim F1 Ini Keluarkan Duit Puluhan Miliar untuk Reparasi Mobil Balap
Selain itu, menurut Binotto kecelakaan tersebut bukan semuanya akiba dari Charles Leclerc atau Carlso Sainz, tapi insiden kecelakaan yang melibatkan banyak mobil. "Memang ada beberapa yang akibat dari kesalahan kami sendiri, tapi kasusnya tidak banyak," tambahnya.
Uang yang dikeluarkan oleh tim untuk membetulkan mobil balap yang rusak karena kecelakaan, sudah lebih dari 2% dari total pengeluaran tim yang diizinkan di bawah regulasi pembatasan anggaran.
Setelah kecelakaan Grand Prix Hungaria, Mattia Binotto menyerukan agar tim-tim Formula 1 diberikan pengecualian dari batas anggaran untuk membayar perbaikan yang timbul dari kecelakaan-kecelakaan yang bukan karena kesalahan mereka.
Namun, ia juga tahu bahwa memunculkan pengecualian seperti itu pada aturan budget cap akan sulit dicapai. Karena itulah Binotto mengusulkan sistem yang lebih sederhana, tim yang pembalapnya menjadi penyebab kecelakaan, harus ikut mengganti biaya perbaikan mobil korban.
Baca juga: Kaget, Ternyata Segini Biaya Perbaikan Mobil Formula 1 Max Verstappen