Bamsoet Terkesima dengan Penampilan Pembalap Wanita di Oneprix 2021
100kpj – Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo, hadir langsung menyaksikan Kejuaraan Nasional Oneprix Championship 2021. Bamsoet pun mengaku terkesima dengan penampilan pembalap wanita di ajang tersebut.
Acara yang digelar Oneprix Motorsport Manajemen (OMM) dan IMI, serta tvOne sebagai official broadcasting partner itu berlangsung di Sentul International Karting Circuit (SIKC), Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga: Bikin SIM A Sekarang Harus Lampirkan Sertifikat Sekolah Mengemudi
Bamsoet menilai ajang Oneprix sebagai wujud pembinaan para pembalap-pembalap muda. Balapan pun digelar beberapa kelas, seperti Oneprix 1 (Kelas Expert), Oneprix 2 (Kelas Novice), dan Oneprix 3 (Kelas Rookie).
"Sebagai wujud pembinaan talenta para pembalap belia, Kejurnas Oneprix kali ini juga menghadirkan pertarungan Kelas Oneprix 4 atau OP4 (ECU Standard), yang diisi para pembalap muda berusia dibawah 12 tahun. Salah satunya Abimanyu Bintang Fermadi yang berusia 9 tahun dari ARL MKO D45 Racing Team," ujar Bamsoet.
Selain itu, Bamsoet juga mengapresiasi adanya pembalap wanita di ajang ini. Seperti Aurelia Anjanie yang berusia sekitar 15 tahun dari Jasti Putra 43 Racing Team.