Valentino Rossi Menilai yang Bisa Melawan Quartararo itu Muridnya
100kpj – Penampilan Valentino Rossi pada MotoGP musim 2021 ini semakin meredup, padahal The Doctor menggunakan motor yang sama dengan Fabio Quartararo dan Maverick Vinales, hanya dua pembalap tadi pernah berhasil meraih podium, dengan menggeber motor Yamaha YZR-M1 tahun 2021.
Apalagi kini, Yamaha telah melakukan revisi untuk YZR-M1 2021. Sehingga motor yang awalnya dibenci akhir tahun lalu, kini menjadi sangat kompetitif dengan dua kemenangan dari dua seri yang diselenggarakan di Losail, Qatar yang disumbangkan oleh Quartararo dengan Vinales.
Tak hanya itu, Yamaha YZR M-1 juga telah memenangi empat dari enam balapan sejauh ini dan memimpin kejuaraan dunia di ketiga kategori, pembalap, konstruktor, dan tim. Namun semua kemenangan pasca Qatar seluruhnya digondol Quartararo, yang kini memimpin klasemen dengan keunggulan 24 poin atas Johann Zarco.
Berbeda dengan Quartararo dan Vinales, Valentino Rossi selalu bercerita Yamaha YZR-M1 menjadi topik yang sulit. Ketika Vinales dan Quartararo bisa meraih podium, Rossi tampaknya masih kesulitan untuk menaklukkan M1 tahun 2021.
Namun, kini Valentino Rossi memuji penampilan Quartararo. Menurut Rossi Quartararo sangat kuat di Qatar dan Portugal, sementara di Jerez dia berhasil meraih posisi start pertama, hanya saja karena ada masalah pada lengannya, Quartararo hanya finish diurutan 12.
"Di Francis Quartararo berhasil menunjukkan kembali tajinya, walaupun tidak meraih podium. Sementara di Mugello, Quartararo juga tampil maksimal dan tidak pernah melakukan kesalahan dan sangat kuat di lap [kualifikasi] yang panas, dan kuat saat balapan," bilang Rossi.