Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Marquez Pakai Motor Rp7 Miliar, Teknisi Ahli Ungkap Kekurangannya

Marc Marquez
Sumber :

100kpj – Ketika tim dokter sudah memberikan lampu hijau, karena kondisi Marc Marquez yang semakin membaik, pembalap yang punya nomor start 93 itu langsung menggeber MiniGP dan bersepeda.

Setelah itu, pembalap Repsol Honda tersebut menggeber Honda RC213V-S di sirkuit Catalunya, Spanyol untuk melatih feeling berkendaranya dengan motor yang mirip dengan motor yang digebernya di MotoGP, maklum Marquez sudah sekitar 233 hari tidak pernah mengendarai motor balap, terakhir pada sesi kualifikasi pertama di GP Andalusia pada bulan Juli 2020 lalu.

Hal itu yang akhirnya menjadi malapetaka bagi Marquez, karena setelah nekat memaksakan menggeber motor Marquez harus kembali ke rumah sakit, untuk dioperasi kedua kalinya dan harus menjalani proses penyembuhan selama 8 bulan.

Nah, belum lama ini Marquez sudah bisa menggeber Honda RC213V-S yang spesifikasinya mirip dengan motor yang digebernya di ajang MotoGP.

Motor yang harganya sekitar Rp7-8 Miliar tersebut menggendong mesin DNA balap V-4, 4 tak, DOHC, 4 valve, 6 speed dengan kapasitas mesin 999cc.

Mesin tersebut dapat menyemburkan tenaga maksimal mencapai 117kw pada putaran mesin 11000 rpm, dan torsi maksimal 102 Nm pada kitiran mesin 10500 rpm.

Berita Terkait
hitlog-analytic