Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Daftar Pembalap Indonesia yang Wakili AHRT di Pentas Balap Dunia

Pembalap AHRT 2021. Foto: AHM.
Sumber :

100kpjPT Astra Honda Motor atau AHM kembali memperkuat komitmennya dalam pembinaan balap berjenjang untuk mencetak prestasi dan mengharumkan nama Indonesia di berbagai kompetisi balap bergengsi tahun 2021. 

Sebagai upaya melalui kompetisi musim depan, PT AHM mengenalkan 12 pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) yang diyakini mampu mencetak prestasi balap di tingkatan nasional maupun internasional. Lantas, siapa saja nama-nama yang telah mereka siapkan tersebut?

Di kejuaran bergengsi CEV Moto3 Junior World Championship, AHRT menurunkan pembalap andalan mereka, Mario Suryo Aji. Berbekal pengalaman balapnya di musim lalu, Mario diyakini mampu tampil baik di kompetisi musim depan.

Baca juga: Pertamina Mandalika SAG Team Resmi Diluncurkan untuk Moto2 2021

Pembalap AHRT 2021. Foto: AHM.

Sementara di kompetisi skala Asia, ada sejumlah nama yang telah disiapkan AHRT. Misalnya di ajang TTC, mereka mengandalkan Chessy Meilandri dan Veda Ega Pratama. Sedangkan di ATC 2021 yang dipromotori Dorna, ada Herjun Atna Firdaus, Azryan Dheyo Wahyumaniadi, Herlian Dandi dan Fadillah Arbi Aditama.

Pada balapan bergengsi ARRC 2021, AHRT kembali mengandalkan Irfan Ardiansyah dan Rheza Danica Ahrens yang berlaga di kelas Supersports 600cc. Menemani kelas tersebut, AHM juga mengikutsertakan Lucky Hendriansya, M. Adenanta Putra dan Herjun Atna Firdaus di kelas AP250.

Pembalap AHRT 2021. Foto: AHM.

Tak hanya membina talenta pembalap Tanah Air di lintasan sirkuit, AHM juga melanjutkan pembinaan balap di ajang motocross bersama Delvintor Alfarizi untuk bertanding di kelas MX2.

Direktur Marketing PT AHM, Thomas Wijaya mengatakan, pihaknya terus memperkuat komitmen dalam mewujudkan mimpi pembalap berbakat di Indonesia. Melalui strategi pembinaan berjenjang, AHM terus mendukung mimpi pembalap muda Tanah Air untuk tampil di kompetisi balap berskala dunia.

“Kami berupaya terus konsisten mewujudkan mimpi pembalap muda Indonesia untuk mengharumkan nama bangsa di kancah balap internasional. Dengan penampilan para pembalap muda bertalenta binaan AHM di berbagai kejuaraan balap tahun ini, kami berharap dapat memberikan inspirasi ke generasi muda Indonesia untuk mewujudkan mimpi tertingginya,” kata Thomas.

Berita Terkait
hitlog-analytic