Tak Kunjung Pulih, Marquez Diprediksi Bakal Jalani Operasi Tahap Ke-4
100kpj – Mantan ahli osteopati Clinica Mobile, Bernard Anchou tak yakin pembalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez bisa kembali ke lintasan dalam waktu dekat. Bahkan, kata Anchou, Marquez kemungkinan harus absen sepanjang musim depan.
Sebelumnya, Marc Marquez sudah menjalani tiga kali operasi untuk menyembuhkan cederanya. Kendati pembedahan terakhir berjalan lancar, namun ditemukan infeksi pada lengan kanannya yang mengalami cedera.
Baca juga: Unggah Foto Latihan, Perut Marc Marquez Jadi Sorotan Warganet
Infeksi itu yang kemudian membuat Marquez mengalami osteomyelitis atau peradangan tulang. Pembalap berjuluk The Baby Alien itu pun harus melakukan terapi antibiotik khusus untuk mengatasi gejala tersebut.
Seandainya infeksi itu tak kunjung sembuh, maka Marquez harus naik ke meja operasi untuk keempat kalinya. Meski demikian, Anchou berharap, Marquez tidak sampai menjalani pembedahan tersebut. Sebab, jika hal itu terjadi, pembalap 27 tahun tersebut dipastikan bakal absen lebih lama.
“Saya harap dia tidak perlu mengalaminya. Sebab, sulit bagi saya untuk melihat pembalap sekaliber dia tidak bisa berkompetisi lagi. Jika harus menjalani operasi keempat, Marc Marquez tidak akan bisa berlomba pada 2021,” ujar Anchou, dikutip dari Motosan, Rabu 27 Januari 2021.
"Osteomielitis sangat sulit untuk disembuhkan. Jika terapi antibiotik tidak berhasil, ada kemungkinan diperlukan operasi lagi. Pelat yang terpasang akan dibuang, tulangnya akan dibersihkan, dipotong, dan dipasangkan dengan fiksator eksternal sebelum terapi oksigen hiperbarik," sambungnya.
Diketahui, Marquez mengalami cedera fracture humerus atau lengan kanan setelah jatuh di sirkuit Jerez, Spanyol, awal musim lalu. Dia kemudian menjalani operasi tahap pertama sebagai upaya pemulihan. Namun, empat hari pascaoperasi, dia memaksakan diri kembali ke lintasan.
Imbasnya, plat fiksasi di tulang humerusnya patah dan harus naik ke meja operasi lagi untuk menjalani pembedahan kedua. Sayangnya, tak ada hasil yang terlihat. Sehingga, mau tak mau, dia dan Honda sepakat menggelar operasi ketiga untuk pencangkokan tulang.
Belakangan, Marquez sudah diperbolehkan pulang ke rumah untuk menenangkan diri. Namun, Repsol Honda masih terus memantau sejumlah kegiatannya. Termasuk larangan untuk tidak mengerjakan aktivitas berat dan berisiko.