Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Ini yang Bikin Rossi Yakin Yamaha Bisa Juara di MotoGP 2021

Valentino Rossi
Sumber :

100kpj – Pembalap kawakan asal Italia, Valentino Rossi merasa yakin, Yamaha bisa bicara banyak di MotoGP musim depan. Sebab, kata dia, baik tim pabrikan dan tim satelit memiliki pembalap muda yang belakangan kian matang.

Rossi menilai line-up ideal yang dimiliki Yamaha merupakan modal utama bagi tim meraih kesuksesan di musim depan. Bahkan, kehebatan para pembalap itu sudah dibuktikan pada MotoGP tahun lalu.

Baca juga: Pembalap Ini Disebut Lebih Kencang dari Marquez dan Rossi, Siapa?

Hal itu terbukti, ketika pembalap satelit Yamaha, Franco Morbidelli berhasil menyudahi kompetisi di peringkat kedua klasemen akhir. 

“Menurut saya, Yamaha memiliki line up pembalap yang hebat. Saya tidak ingin berbicara tentang diri saya sendiri, tetapi Quartararo, Vinales, dan Morbidelli benar-benar kuat,” ujar Valentino Rossi, dikutip dari Speedweek, Jumat 8 Januari 2021.

Rossi berharap kondisi tersebut bisa didukung dengan motor balap yang kompetitif. Maka, dengan demikian, Yamaha bisa tampil maksimal dan memanfaatkan peluang untuk meraih gelar juara. Sebab, menurut The Doctor, Yamaha sudah memiliki semua materi yang dibutuhkan.

Berita Terkait
hitlog-analytic