Kaleidoskop 2020: Joan Mir Sang Juara Dunia MotoGP dan Gebrakan Suzuki
100kpj – MotoGP 2020 menjadi musim yang sangat berbeda dari sebelumnya, mulai dari jumlah balap yang dipangkas hingga persaingaan kian terbuka. Suzuki bikin gebrakan, dan Joan Mir sukses merengkuh gelar juara dunia MotoGP.
Pandemi covid-19 sempat membuat balapan MotoGP tertunda, hingga sempat dibuat balapan virtual atau main game antar pembalap untuk isi kekosongan. Balapan akhirnya diputuskan hanya 14 seri saja dan berlangsung di Eropa.
Walau dipangkas, tak membuat adu balap motor ini tak jadi menarik. Terlebih, absennya Marc Marquez dari seri kedua hingga seri akhir karena cedera, membuat persaingan kian terbuka.
Absennya Marquez, membuat beberapa nama seperti Fabio Quartararo sampai Andrea Dovizioso jadi kandidat kuat juara. Namun secara mengejutkan malah Joan Mir yang berhasil merebutnya, bahkan hanya dengan satu kemenangan saja.
Pembalap Suzuki, Joan Mir, mengunci gelar juara dunia MotoGP 2020 di seri ke-13 Minggu 15 November 2020. Dia mengakhiri musim di puncak klasemen dengan 171 poin.
"Tak bisa dipercaya, saya tak bisa berkata-kata. Penuh emosi. Ini yang saya perjuangkan seumur hidup. Pada saat ini saya tak bisa menangis atau pun tertawa, semuanya adalah campuran emosi," kata Mir, dikutip Fox Sport.
"Saya sangat-sangat bahagia. Ketika anda mengikuti satu mimpi seumur hidup dan meraihnya, saya masih tak percaya. Bagi saya ini adalah... saya tidak percaya," sambungnya.
Tercatat, pembalap Spanyol ini meraih tujuh kali naik podium, cuma sekali finis di luar 10 besar, dan dua kali gagal finis. Mir menjadi juara dunia MotoGP terbaru dalam tujuh tahun terakhir.
Juara dunia MotoGP baru yang terakhir adalah pada 2013, yang direbut oleh Marc Marquez. Menariknya, dia juga akhiri puasa panjang Suzuki untuk kembali jadi juara dunia, sejak terakhir kali pada 2000.
Joan Mir adalah satu-satunya pembalap yang berhasil merebut gelar juara dunia Moto3 dan MotoGP. Belum pernah juga terjadi sebelumnya ada pembalap Spanyol yang jadi juara dunia bersama Suzuki.
Joan Mir jadi yang pertama. Suzuki juga menjadi juara tim MotoGP 2020 dengan raihan 310 poin. Mereka unggul dari Petronas Yamaha SRT da Red Bull KTM yang berada di bawahnya.
Raih Pengakuan dari Rivalnya
Keberhasilan Joan Mir membuat banyak orang memandang sebelah mata, sebab Marc Marquez absen dalam persaingan itu. Namun, pembalap Repsol Honda itu sendiri menilai Joan Mir memang layak menjadi juara.
"Musim 2020 itu musim dimana konsisten jadi kunci keberhasilan, Mir akhirnya meraih gelar juara. Keberhasilan yang luar biasa memang bagi Mir apalagi baru dua musim balapan di MotoGP," beber Marquez.
"Musim depan kondisi motor semuanya akan sama, tentu dia akan berusaha untuk mempertahankan mahkota juara, karena dia juga punya bakat untuk itu, tapi saya akan selalu mencoba untuk merebut gelar dari Joan Mir," lanjut Marquez yang masih cedera.
Sementara itu, Joan Mir sendiri menegaskan tak perlu pengakuan dari seorang Marquez. Bahkan, dia sempat kesal saat dituding tak sah sebagai juara dunia karena tak adanya Marquez.
“Saat berada di balapan pertama, Marc Marquez mempertaruhkan segalanya untuk menang dan juara. Tapi faktanya, dia membuat kesalahan dan harus absen sepanjang musim,” ujar Joan Mir, disitat dari Motorsport, Senin 16 November 2020.
“Nah, itu saja. Jadi ketidakhadiran Marquez membuat juara dunia (musim ini) tidak sah? Kalau begitu (pihak MotoGP) perlu mengurangi gelar pembalap lain yang sebelumnya berhasil juara saat jagoan utamanya sedang absen atau tidak ada di kompetisi,” sambungnya.