Dua Hari Lagi Yamaha Indonesia Rilis Motor Baru, Yamaha Mio Gear?
Mio generasi baru ini disebut-sebut bakal mengusung nama Yamaha Mio Gear dan Gravis. Kedua nama tersebut juga sudah dipatenkan oleh Yamaha sejak Agustus 2019.
Yamaha Mio edisi anyar ditengarai bakal mengadopsi mesin injeksi berkapasitas 125cc yang datang dengan wujud jauh lebih sporty. Lampu-lampunya juga bakal sudah LED.
Sementara fitur, diharap akan datang dengan Start and Stop System dan Smart Key. Kehadiran Mio edisi terbaru sepertinya memang jadi bagian strategi Yamaha menguatkan kuku bisnisnya.
Namun jika dugaan Mio Gear ini salah, ada kemungkinan bila motor baru ini adalah Yamaha Lexi atau Freego. Yang mana keduanya belum mendapatkan perubahan terbaru oleh pabrikan asal Jepang ini.
Yamaha Indonesia sendiri pada Sabtu 21 November 2020 baru saja merilis All New Nmax 155 Standard versi connected. Nmax tersebut ditambahkan dua fitur baru, yakni Smart Key dan Y-Connect.