Kredit Honda CBR150R Enggak Mahal, Gaji UMR Bisa Kok
“Jadi sesuai yang tertera di brosur, ada empat pilihan uang muka (DP), terkecil Rp5,3 juta dan terbesar Rp7,1 juta. Sementara tenornya ada tiga pilihan, 23 bulan, 29 bulan, dan 35 bulan,” ujar Andi kepada 100KPJ, dikutip Rabu 14 Oktober 2020.
“Nah, kalau mau dapet cicilan terendah, logikanya kan harus ambil DP terbesar (Rp7,1 juta) dan tenor terlama (35 bulan). Jadi, nanti pembeli cukup nyicil Rp1,38 juta per bulan,” sambungnya.
Dengan cicilan Rp1,38 juta per bulan, maka pegawai bergaji UMR di kawasan Jabodetabek bisa dan boleh mengajukan kredit. Sebab, nominal yang harus dibayar masih berkisar 30 persen dari besaran upah UMR yang diterima setiap bulan.
Diketahui, Honda CBR150R merupakan salah satu motor sport terlaris di Indonesia. Kuda besi itu menggunakan mesin DOHC 4-katup berkapasitas 149,16cc dengan muntahan tenaga 17,1 PS dan torsi puncak 14,4 Nm. Pembakalan itu disandingkan transmisi manual enam-kecepatan.