Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Mulai Banyak Kendaraan Listrik, NGK Bakal Buat Baterai

Busi NGK

100kpj – Setiap pabrikan kendaraan di dunia sedang berlomba-lomba melahirkan mobil atau motor listrik. Tujuannya untuk mengurangi polusi udara yang dihasilkan dari emisi gas buang mesin berbahan bakar minyak.

Seperti diketahui, kendaraan listrik hanya mengandalkan baterai dan dinamo sebagai sumber penggerak, artinya busi tidak lagi dibutuhkan. Oleh sebab itu, NGK sebagai pabrikan busi sedang melakukan riset untuk menciptakan baterai.

Sales and Marketing Manager PT NGK Busi Indonesia, Felix Ferdinand  mengatakan, principal atau kantor pusat NGK di Jepang sedang melakukan riset untuk menciptakan baterai kendaraan listrik. Tujuannya agar tidak tergerus zaman dan menyesuaikan kebutuhan pasar.

"Headquarter kami di Jepang sudah melakukan riset baterai. Riset baterai itu sejak beberapa tahun ke belakang, tapi saya belum bisa share," kata dia di sela-sela peresmian website baru NGK di Kemang, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut Felix menyebut, tren kendaraan listrik di Indonesia sendiri sampai 15 tahun kemudian pun belum tentu merata. Maka dari itu, pihaknya yakin kalau busi masih sangat dibutuhkan di pasar Tanah Air, karena pengguna mobil dan motor berbahan bakar masih masih mendominasi.

"Sampai dengan saat ini NGK Indonesia masih tetap fokus di busi, tentunya kami tetap melihat perkembangan ke depan teknologi seperti apa. Mobil listrik dan lain-lain intinya growing, tapi dalam 10-15 tahun mendatang di Indonesia sendiri belum tentu booming," katanya.

(Laporan: Jeffry Yanto Sudibyo)

Berita Terkait
hitlog-analytic