Tak Lagi Jalan Tol, Ini Jalur Sepeda Permanen di Jakarta
100kpj – Semenjak PSBB dilonggarkan, sepeda menjadi pilihan alternatif bagi masyarakat untuk menunjang mobilitiasnya, sebab selain bisa mengantarkan ke tempat tujuan, dengan bersepeda masyarakat bisa sambil berolahraga.
Nah, tren sepeda yang sedang meningkat ini sepertinya disambut baik oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Pasalnya Pemprov DKI Jakarta sigap dalam menyiapkan fasilitas yang bisa digunakan untuk masyakarat yang ingin bersepeda.
Malah belum lama ini Pemprov dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menjadi sorotan publik lantara punya gagasan untuk membagi ruas jalan tol untuk jalur sepeda yang akhirnya mendapat banyak tanggapan dari masyarakat.
Baca juga: Pengendara Lain Tidak Mengutamakan Pesepeda, Bisa Kena Denda Besar
Kali ini, Pemprov DKI Jakarta tetap konsisten mendukung warganya menggunakan sepeda sebagai alat transportasi yang sehat dan ramah lingkungan, dengan menyediakan jalur sepeda permanen.